Alifuru Cakalele Gelar Halal Bihalal
Sunday, August 14, 2016
Edit
Foto bersama panitia. |
SAPA (TIMIKA) - Untuk mempererat talisilaturahmi dan pencarian dana dalam membuka usaha, Alifuru Cakalele pada Jumat (12/8) lalu menggelar halal bihalal. Kegiatan yang difokuskan di Graha Eme Neme Yauware tersebut mendatangkan artis lokal dari Ambon, yakni Marvey Serlov Kaya.
Ketua Ikatan Keluarga Maluku (Ikemal) Kabupaten Mimika, Piet Rafra,SE yang turut hadir dalam acara halal bihalal, dalam sambutannya mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi penuh terhadap acara yang diselenggarakan oleh Pemuda Maluku ini. Dimana kegiatan ini sebagai bentuk kegiatan yang positif, dan bisa merubah pandangan buruk masyarakat Mimika, terhadap orang-orang maluku yang tidak baik.
“Saya sangat mendukung dan mengapresiasi penuh. Karena ini merupakan kegiatan positif, yang dilakukan oleh pemuda Maluku,”katanya.
Sementara Ketua Panitia, Sin Wenno mengatakan, penyelengagraan acara ini selain untuk menjalin silaturahmi, juga untuk pencarian dana dalam rangka membuka usaha. Sehingga bisa membuka lowongan kerja bagi saudara-saudara kita yang belum mendapatkan pekerjaan.
“Semoga dengan acara ini bisa mendukung usaha dan upaya kami dalam membuka usaha. Karenanya, kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya kegiatan ini,”ungkapnya.
Sedangkan Ketua Alifuru Cakalele Kabupaten Mimika, Mervin Johanes, pihaknya mengucapkan syukur, karena kegiatan halal bihalal di Graha Eme Neme Yauware ini berlangsung sukses. Semoga hasil dari kegiatan ini bisa memberikan peluang dan kesempatan, sehingga bisa membuka usaha.
“Kami akan berupaya untuk menciptakan lowongan kerja, melalui usaha yang akan dibuka dalam waktu dekat,”tuturnya.
Marvey Kaya kepada Salam Papua juga menegaskan bahwa, orang Maluku sebenarnya baik. Hanya saja mereka dipandang dari tampilan luar, sehingga dinilai tidak baik. "Katong orang Maluku sebenarnya bae, cuma orang orang dong nilai katong hanya dari luar saja," katanya. (Anya)
Related Posts