Bhineka Tunggal Ika (BTI) Biak Numfor Pasang Seribu Bendera Merah Putih

SAPA (BIAK) - Organisasi kemasyarakatan Bhineka Tunggal Ika (BTI) Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua melakukan aksi pemasangan seribu (1.000) bendera merah putih menyambut detik-detik proklamasi di kampung Adadikam Distrik Biak Barat.

Ketua Ormas Bhineka Tunggal Ika Parwito di Biak, Jumat (5/8) mengatakan, pemasangan 1.000 bendera kebangsaan 'merah putih' akan melibatkan pelajar dari SD, SMP dan SMA/SMK di wilayah itu.

"Pemasangan bendera merah putih dilakukan Ormas BTI dalam jumlah besar untuk menyemarakan kegiatan operasi teritorial TNI di kampung Adabikam," ujarnya.

Ia mengakui, untuk mewujudkan program pemasangan bendera merah putih akan melibatkan unsur SKPD dari Pemkab, Mako Kodim 1708 serta aparatur pemerintahan distrik dan kampung Adabikam.

Parwito berharap, dengan keterlibatan ormas BTI dalam pemasangan bendera merah putih diharapkan bisa menanamkan semangat nasionalisme dan kebangsaan di kalangan siswa SD,SMP dan SMA/SMK.

"Ormas BTI akan mengandeng pemkab untuk mendukung program pemasangan bendera merah putih, ya untuk persiapan sedang dibahas dengan stake holders dan satuan TNI/Polri," ujar Ketua Ormas BTI Parwito.

Sementara itu, menjelang H-12 perayaan HUT proklamasi kemerdekaan RI berbagai ruas jalan kota Biak dipenuhi umbul-umbul dan bendera merah putih yang dipasang distrik Biak Kota dan distrik Samofa.

Di Sepanjang Jalan Pramuka, Jalan Muhammad Yamin hingga bandara Frans Kaisiepo di kiri kanan jalan dipasang bendera 'merah putih' dalam menyemarakan peringatan detik-detik 17 Agustus 2016.

Perkantoran pemerintah, perkantoran swasta, hotel-hotel, sekolah serta markas satuan TNi/Polri serta berbagai rumah penduduk mulai dihiasi dengan umbul-umbul bendera merah putih.

Penjualan bendera merah putih juga mulai ramai diburu pembeli untuk kebutuhan berbagai kegiatan karnaval dan penilaian lomba menyambut hari kemerdekaan RI 17 Agustus 2016. (Ant)

0 Response to " Bhineka Tunggal Ika (BTI) Biak Numfor Pasang Seribu Bendera Merah Putih "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel