Nanny Hadi Tjahjanto Undang Muhamad Reza Mangar

Nanny Hadi Tjahjanto Undang Muhamad Reza MangarJAKARTA, LELEMUKU.COM - Ketua Umum Dharma Pertiwi, Ny. Nanny Hadi Tjahjanto mengundang Muhammad Reza Mangar (13), bocah  asal Desa Waria, Kecamatan Aru Utara Timur Batuley, Kabupaten Kepulauan Aru, Provinsi Maluku yang secara spontan memanjat tiang untuk selamatkan tali penggerak Bendera Merah Putih yang terlepas dari tangan pengibar bendera, pada saat upacara hari ulang tahun (HUT) ke 14 Kabupaten tersebut di Lapangan Yos Sudarso, Dobo, pada Senin, 18 Desember 2017 lalu.

Menurut Asisten I Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Kepulauan Aru, Dra Aminah Hasniany Ely, MS.i bahwa istri dari Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Marsekal Hadi Tjahjanto itu meminta untuk bertemu dengan Reza di Markas Besar (Mabes) TNI, pada Kamis (23/8).

“Beliau sangat apresiasi, sayang dan terharu dengan kisah Reza sampai beliau meluk-meluk Reza. Malah beliau tawarkan jika Reza ke Jakarta boleh tinggal di rumahnya,” kata dia kepada Lelemuku.com saat mendampingi Reza guna menghadiri beberapa undangan di Jakarta, pada Jumat (24/8).   

Hasniany pun menuturkan jika Ibu Panglima memberikan bantuan kepada Reza sebesar Rp10 juta dan berpesan agar Reza dapat memanfaatkan kesempatan yang terbuka lebar untuk kembali bersekolah.

“Jadi kalau memang ada kerja sampingan boleh tetapi harus sekolah diutamakan. Tapi beliau memberikan contoh buat Reza jika ingin menjadi tentara, insinyur atau dokter itu harus lewat sekolah,” tutur dia. (Laura Sobuber)

0 Response to "Nanny Hadi Tjahjanto Undang Muhamad Reza Mangar"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel