Pemkot Pekalongan Akan Promosikan Batik dan Sepatu Alami

SAPA (PEKALONGAN) - Pemerintah Kota Pekalongan, akan mempromosikan batik warna alami, sepatu berbahan daun jati, dan pengembangan usaha tenun pada karnaval memperingati Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah, Agustus 2016.

Sekretaris Dewan Kerajinan Nasional Kota Pekalongan, Setyo Susilo di Pekalongan, Minggu, mengatakan, pada Hari Jadi Pemprov Jateng dengan tema "Pesona Produk Kriya Dekranasda 2016", pemkot akan mempresentasikan produk kerajinan usaha kecil menengah (UKM).

"Pada kegiatan itu, kami akan promosikan produk UKM, seperti produk batik warna alami, sepatu berbahan baku daun jati, dan pengembangan usaha tenun," katanya.

Ia mengatakan pada kegiatan karnaval tersebut, pemkot akan mengirimkan lima perwakilan yang akan memamerkan lima kostum hasil kreasi UKM.

Selain itu, kata dia, pemkot juga akan mengikuti pameran di Kota Magelang pada 19-21 Agustus mendatang.

"Pada pameran ini, kami akan menampilkan batik warna alam dan sepatu berbahan baku daun jati," katanya.

Terkait dengan peringatan Hari Batik Nasional yang akan dilaksanakan 2 Oktober 2016, Setyo mengatakan akan menggelar lomba pembuatan cendera mata dan pelatihan tenun.

Pada Hari Batik Nasional ini, kata dia, pemkot akan bekerja sama dengan Citra Tenun Indonesia dalam pembuatan desain motif tenun khas Kota Pekalongan.

"Kami berharap para perajin dan komunitas seni mendukung kegiatan ini," katanya. (ant)

0 Response to "Pemkot Pekalongan Akan Promosikan Batik dan Sepatu Alami"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel